Minggu, 07 April 2019

Resep Dan Cara Membuat Udang Bumbu Tepung

Udang Bumbu Tepung adalah makanan atau olahan yang berbahan dasar udang dan bisa dikategorikan sebagai lauk.Paduan gurihnya udang dengan balutan bumbu dapat dipastikan sanggup menggoyang lidah siapa saja yang memakannya.

Resep dan cara membuat udang bumbu tepung yang gurih dan renyah
Udang Bumbu Tepung


Cukup dengan bumbu yang bisa dibilang sangat sederhana untuk membuatnya dan tidak perlu keluar banyak biaya.
Dan berikut ini resep lengkap dan cara membuat Udang Bumbu Tepung :

Bahan :
- 500 gram udang,rendam jeruk nipis,tiriskan
- Tepung maizena secukupnya

Bumbu halus :
- 1 sendok teh garam
- 3 siung bawang putih
- 1/2 cm jahe
- Merica secukupnya

Cara Membuat :

  • Rendam udang dengan bumbu halus selama beberapa saat
  • Guling-gulingkan udang dalam tepung maizena
  • Masukkan ke kulkas selama 30 menit agar tepung menempel sempurna
  • Goreng hingga matang



Tips : Setelah bahan dikeluarkan dari kulkas harus segera digoreng,karena jika terkena udara bebas terlalu lama kemungkinan tepung akan hancur saat digoreng.


Baca Juga :

Balado Udang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

- Dilarang komentar spam tunjukkan bahwa anda adalah pengunjung yang baik.
- Sedikit kritik dan saran dari anda akan sangat berarti dan saya anggap sebagai motivasi saya dalam membangun blog ini.

TERKINI

Resep Es Loli Jeruk

Es Loli menurut saya pribadi jika dilihat dari bahan membuatnya es ini adalah es campur pada umumnya yang dibekukan.Adakalanya saat siang h...